Weserstadion menjadi lokasi dihelatnya laga perdana Bundesliga antara tuan rumah Werder Bremen yang menjamu Bayern Munchen.
Laga antara Werder Bremen vs Bayern Munchen tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 19 Agustus 2023.
Namun apa daya Werder Bremen berhasil ditakhlukkan dengan skor 0 – 4 oleh Bayern Munchen.
Perbandingan Kekuatan
Werder Bremen menyambut laga besar kontra Bayern Munchen ini dengan kekalahan pada babak penyisihan Piala DFB Pokal.
Mereka dikalahkan oleh Viktoria Koln dengan skor 3 – 2. Beruntungnya mereka bisa bermain dengan full team.
Bayern Munchen sukses mendatangkan striker top untuk menggantikan sosok Robert Lewandowski yang sepadan.
Munchen berhasil mendatangkan striker top Tottenham Hotspurs, Harry Kane ke Allianz Arena.
Meski belum padu, namun semestinya hanya menunggu waktu saja bagi Kane untuk menunjukkan kapasitasnya sebagai striker haus gol.
Pertandingan Terakhir Kedua Tim
Pada 5 pertemuan terakhir mereka, Munchen sukses 4 kali menundukkan Bremen dan sekali saja mendapatkan hasil draw.
Pada pertemuan terakhir mereka yang terjadi pada 6 Mei 2023 lalu, Munchen berhasil membawa pulang 3 angka setelah menang dengan skor 1 – 2.
Dua gol FC Hollywood dicetak oleh Leroy Sane dan Serge Gnabry, sedangkan sebiji gol balasan Bremen dicetak oleh Schmidt.
Pemain Kunci
Niklas Fuelkrug akan menjadi tumpuan tuan rumah untuk mencuri gol ke gawang anak asuh Thomas Tuchel tersebut.
Pemain muda Munchen, Jamal Musiala mengemban tugas berat untuk mengatur jalannya pertandingan.
Musiala yang bertugas untuk mengalirkan bola ke goal getter anyar Munchen, Harry Kane atau melebar ke Sane dan Gnabry.
Perkiraan Susunan Pemain
Werder Bremen : Pavlenka, Veljkovic, Stark, Pieper, Jung, Stage, Bittencourt, Burke, Ducksch, Schmid, Fuelkrug
Bayern Munchen : Ulreich, Pavard, Upamecano, de Light, Davies, Goretzka, Kimmich, Sane, Musiala, Gnabry, Kane
Hasil Skor Werder Bremen vs Bayern Munchen
Werder Bremen 0 – 4 Bayern Munchen
Werder harus menelan kekalahan telak dengan sumbangan 0 gol. Sementara Bayern mendapatkan 4 gol dari Leroy Sané (2), Harry Kane (1), dan Mathys Tel (1).